Menjadi Manager Menurut Andrew Grove di Buku High Output Management

Table of Contents

Manager memiliki tugas yang kompleks dalam memimpin tim kerja. Dalam buku ini, Andrew Grove menjelaskan pentingnya bagi manager mengelola bawahan.

Apa aja tugas seorang manager di sebuah perusahaan? Ada yang menganggap, manager hanya berperan dalam memimpin tim agar dapat mencapai target yang telah ditentukan oleh perusahaan. Singkatnya, manager melakukan perencanaan, pengaturan, pengawasan, dan evaluasi terhadap kegiatan tim.

Ternyata, menurut Andrew Grove di buku High Output Management, menjadi seorang manager nggak sesederhana itu. Untuk mencapai target perusahaan, manager harus dapat mendorong performa tim ke level yang optimal. Nah, apa aja pelajaran penting dari buku ini yang dapat bermanfaat bagi para Leader? Simak ulasan Mincle berikut ini.

Manager Meningkatkan Kapasitas Anggota Tim

Manager nggak bisa hanya nuntut anggota tim untuk menunjukkan performa yang optimal. Namun, manager berperan meningkatkan kapasitas bawahannya sehingga kinerja mereka bisa lebih baik. Jadi bukan hanya hasilnya yang penting, tapi juga proses menuju ke sana juga perlu diperhatikan.

Ada dua hal utama yang bisa dilakuin seorang manager dalam rangka meningkatkan kapasitas bawahan. Pertama, memberi motivasi. Kedua, memberi training. Ini adalah penerapan paling sederhana dari poin ini. 

Manager wajib memotivasi bawahan sehingga bisa lebih bersemangat menyelesaikan pekerjaannya. Tapi nggak hanya motivasi, bawahan juga butuh training. Training yang dimaksud mulai dari yang paling basic, contohnya penggunaan fitur-fitur di komputer. Sekali lagi, jika kapasitas anggota tim ditingkatkan, produktivitas mereka otomatis naik.

Menulis Laporan Sangat Penting

Menurut Andrew dalam bukunya, kegiatan menulis laporan pekerjaan merupakan hal yang penting banget dilakuin. Statement ini nggak hanya berlaku bagi karyawan, tapi juga manager. Bahkan, Andrew juga menyebut, “Writing the report is important, reading it often not”. 

Banyak orang selama ini menganggap bahwa laporan dibuat untuk dibaca dan dinilai. Karena di dalamnya terdapat data, grafik, dan analisis yang berkaitan dengan pekerjaan. Andrew justru melihat dari sisi lain. Sebenarnya, kegiatan membuat laporan adalah untuk melatih kedisiplinan seseorang sekaligus kemampuannya dalam mengorganisir informasi.

Delegasi Bukan Berarti Lepas Tangan

Dalam aktivitas pekerjaan, sudah hal umum jika seorang manager akan mendelegasikan tugas-tugas kepada bawahan supaya tugas tersebut bisa terselesaikan. Namun, itu nggak berarti manager bisa lepas tangan atau membiarkan begitu aja setelah proses delegasi berlangsung. 

Andrew mengatakan, manager masih bertanggung jawab terhadap tugas itu, tapi dengan porsi yang berbeda. Manager perlu memantau proses pelaksanaan tugas dan bahkan membantu bawahan untuk menyelesaikannya jika diperlukan. Dengan demikian, target bisa tercapai. 

Salah satu pelajaran penting yang disebut Andrew dalam bukunya adalah memantau dari tahap awal. Tinjau draft kasar yang dibuat oleh bawahan. Jangan sampai bawahan ngerjain sesuatu yang sebenarnya udah salah dari awal. Hal ini hanya akan membuat waktu terbuang sia-sia. 

Melakukan One-on-one Meeting

Salah satu istilah yang digunain oleh Andrew dalam bukunya adalah one-on-one meeting, yaitu pertemuan “satu lawan satu” antara manager dan bawahan. Dalam pertemuan ini, manager dapat menanyakan hal-hal yang belum diketahui atau dikuasai oleh bawahan untuk mengerjakan tugasnya.

Pertemuan one-on-one meeting bukan sekadar untuk menyelesaikan misi perusahaan. Melalui momen ini, manager bisa membangun hubungan dengan bawahan secara personal. Pertemuan yang baik menurut Andrew adalah ketika audiens turut berpartisipasi, misalnya mengajukan pertanyaan atau memberikan komentar. 

Kenali Apa yang Diinginkan

Masalah terbesar yang sering melanda para manager adalah mereka nggak tahu apa yang mereka inginkan dari bawahan. Akibatnya, hasil pekerjaan bawahan belum tentu memuaskan bagi manager. Jadi sangat penting bagi seorang manager untuk terlebih dahulu mengenali apa yang diinginkannya untuk dilakukan atau dicapai oleh bawahan.

Inilah beberapa pelajaran penting yang bisa diperoleh dari buku High Output Management. Kemampuan manager mengelola tim ternyata sangat berpengaruh terhadap hasil yang akan dicapai. 

Leave a Comment