The True Cost of Meeting, Biaya Tersembunyi yang Ga Terduga Besarnya!

Table of Contents

The True Cost of Meeting ternyata jumlahnya gede banget, lho! Ga cuman itu, meeting juga kerap buang-buang waktu dan bikin anggota tim kamu ga produktif. Ini fakta lho ya!

Biaya tersembunyi dari meeting yang Leader ga sadari

Meeting atau rapat jadi kebiasaan di tempat kerja. Gunanya emang penting sebagai sarana koordinasi antara masing-masing bagian. Namun, apa Leader tau the true cost of meeting? Fakta di lapangan, biaya besar buat meeting ternyata ga sebanding dengan apa yang dihasilkan, lho!

Riset The True Cost of Meeting: Sebanding dengan Hasilnya?

Pada 2019, Doodle pernah ngadain penelitian mengenai biaya meeting. Dalam kesempatan itu, mereka interview sama lebih dari 6.500 profesional di UK, US, dan Jerman. Hasilnya, the true cost of meeting ternyata sangat fantastis. Di UK, biayanya mencapai angka US$58 miliar atau setara Rp862 triliun. Di US angkanya lebih mencengangkan, US$399 miliar atau Rp5.833 triliun.

Biayanya emang gede. Hanya saja, pengeluaran sebesar itu nyatanya ga sebanding sama hasil yang didapetin oleh perusahaan. Riset Doodle memperlihatkan ada beberapa respons negatif berkaitan dengan kebiasaan meeting perusahaan, yaitu:

  • Meeting dilaksanakan ga terarah, berakibat anggota tim kamu kehilangan waktu buat kerja (44%)
  • Action ga jelas yang bikin bingung (43%)
  • Peserta meeting yang ga relevan bikin progress lambat (31%)
  • Proses yang gak efisien melemahkan relasi dengan klien (26%)

Data Statistik Berkaitan dengan Pelaksanaan Meeting Perusahaan

Pelaksanaan meeting yang ga efektif bukan cuma menimbulkan kerugian materi bagi perusahaan. Namun, ada banyak waktu yang terbuang. Data statistik yang Mincle himpun dari Attentiv, KornFerry, The Muse, dan Cleverism ngungkapin beberapa fakta mengejutkan, meliputi:

1. Pelaksanaan meeting

Setiap hari, ada setidaknya 11 juta meeting yang berlangsung di seluruh dunia. Dalam seminggu, ada sekitar 55 juta meeting.

2. Waktu pemakaian untuk meeting

Sebanyak 15% waktu perusahaan habis cuma untuk meeting. Bahkan, pegawai di level middle manager ngabisin 35% waktu kerjanya buat meeting. Angka ini terus mengalami peningkatan untuk level pegawai yang lebih tinggi. Sebagai tambahan, pekerja butuh 4 jam per minggu buat nyiapin progres kerja untuk bahan meeting.

3. Kualitas meeting

Sebanyak 67% pegawai komplen gara-gara meeting yang terlalu banyak. Bukannya bikin produktif, meeting malah membuat banyak pekerjaan terbengkalai. Ditambah lagi, 35% pegawai ngaku kalau mereka ngebuang waktu 2-5 jam per hari buat nerima panggilan dan meeting. Di sisi lain, mereka ga punya pencapaian yang perlu diperlihatkan.

Tips Buat Mengatasi The True Cost of Meeting yang Besar dan Hasilnya Ga Sesuai

Dari data-data tersebut, kelihatan jelas kalau meeting itu emang butuh biaya besar. Pengorbanan waktu kerja para anggota tim kamu juga ga kalah banyaknya. Meski begitu, bukan berarti perusahaan ga butuh meeting. Sebagai gantinya, leader mengatasi permasalahan ini dengan beberapa tips berikut dari Mincle yaa : Cara Ampuh Mengurangi Meeting yang ga produktif

Leader perlu lebih hati-hati lagi yaa untuk bikin meeting!

Leave a Comment